Berpenampilan modis dan mengikuti arah tren maupun mode dunia setiap tahun tidak ada salahnya.
Terlebih lagi, selama budget kita mencukupi maka tidak ada yang tak mungkin.
Kita bahkan bisa dengan santai melakukan mix & match pakaian lama yang ada di dalam lemari ditambah dengan outwear kekinian seperti outer maupun cardigan.
Bukan hanya untuk acara penting maupun mewah, kini cardigan menjelma menjadi pelengkap busana yang bisa dipakai oleh siapa pun, termasuk para hijabers.
Nah, agar makin berbeda dari lainnya, kami ingin menampilkan berbagai desain cardigan batik untuk seluruh keperluan acara sehingga kamu bisa memilihnya secara bebas.
Yuk, kepoin kita sebentar!
Gaya Cadigan Batik yang Stylish
1. Sell Shree Batik Cardigan Black Cardigan
Cardigan Sell Shree motif batik merupakan outwear lengan pendek yang menggabungkan warna hitam polos dan motif batik parang.
Ukurannya pun termasuk reguler dan bisa kamu kenakan untuk ngantor maupun acara semi formal serta non formal lainnya.
Harga Rp99.000,00.
2. Antik Batik Inglewod Poncho Cardigan
Model cardigan batik yang mengusung desain poncho dan corak batik etnik kami rekomendasikan buat kamu penyuka atasan warna pastel.
Bahan dan kainnya yang sejenis dengan knitwear bisa dipakai untuk melengkapi T-shirt harianmu.
Harga di atas Rp5.180.000,00.
3. Black Ethnic Cardigan Batik
Kamu suka dengan batik print dan pola slur? Kami punya satu rekomendasi dari brand Berrybenka.
Kamu bisa membeli outer lengan panjang etnik ini seharga Rp137.000,00 dan padupadankan dengan inner putih polos serta jeans putih.
4. Rianty Batik Aurelio Cardigan
Cardi ini menggunakan desain lengan peplum dan panjang hingga lutut.
Kamu bisa selaraskan dengan baju lengan pendek navy serta jeans maupun celana slim fit warna biru donker.
Harga Rp248.000,00.
5. Cardigan Batik Viscose Cap-Green
Jika kamu memerlukan pemanis untuk dipasangkan dengan white inner atau tanktop polos warna netral, pilihlah cardigan viscose two tone.
Bentuknya yang batwing ala cape serta manis, bikin kamu tampil nyaman seharian.
Harga Rp240.000,00.
6. Long Cardigan Batik Formal
Cardigan batik yang menggunakan pola slur ditambah button sehingga menyerupai gamis sebenarnya merupakan adopsi dari arabian abaya di tahun lalu.
Namun kini, ketika diubah menjadi outwear tak kalah menariknya.
Harga Rp75.000,00.
7. Cardigan Batik Print
Terburu-buru dan males tampil ribet? Coba kenakan inner slim fit ditambah cardigan terbaru motif batik yang dilengkapi oleh kait pita di atas.
Kamu bisa memadupadankannya dengan celana denim warna hitam maupun navy.
Harga Rp147.000,00.
8. Hera Peacock Batik Cardigan
Berpenampilan trendi dan kekinian di zaman sekarang nggak selalu harus serba mahal dan terlalu banyak aksen hiasannya.
Cukup kenakan cardigan batik berornamen bulu merak disertai dalaman hem putih atau kamu yang berhijab juga bisa diselaraskan dengan gamis polos.
Harga Rp180.000,00.
9. Cardigan Batik Wanita Rianty Batik Lecona
Cardigan memang tak selalu panjang, tetapi ada juga yang modelnya open arms begini.
Singkatnya adalah outwear pendek tanpa lengan yang memang sifatnya multifungsi, baik pada long t-shirt maupun inner fit.
Harga Rp495.00000.
10. Cardigan Batik Wanita Rianty Batik Samantha
Inner terang yang dipadukan dengan outwear batik warna gelap seperti cardigan floral pola gingham akan menghasilkan tampilan fashionable.
Karna kerahnya oval jatuh, kami sarankan untuk memakai inner turtle neck, sehingga kesannya makin modis.
Harga Rp400.000,00.
11. Kavanagh Batik Cardigan
Kavanagh batik ini didesain dengan front open style bergaya inverted lapel.
Sifatnya reversible aka bisa kamu bolak-balik dengan menyesuaikan inner serta kebutuhan acara.
Harga Rp239.000,00.
12. Cardigan Batik Wanita Rianty Adinda
Cardigan rianty adinda menyuguhkan tampilan dinamis dan klasik secara bersamaan.
Front open style pada outwear ini memiliki bentuk konvensinal, sehingga bisa dibilang cukup formal.
Harga Rp545.000,00.
13. Shvana Cardigan Batik Kiera
Kamu bisa mendapatkan cardigan Shvana di Tokopedia dengan harga mulai dari Rp243.000,00.
Bahan dari outwear model jatuh ini adalah dobby dengan lingkar pinggang 133cm.
Longgar bukan?
14. Agrapana Samahita Cardigan Batik
Batik angrapana juga tak mau ketinggalan memproduksi cardigan yang stylish dan classy bagi anak perempuan zaman now.
Menerapkan batik modern yang dikombinasikan pola stripe, cardigan ini dijual senilai Rp209.000,00.
15. Cardigan Batik Vanessa
Cardigan Vanessa tidak hanya cocok dipadankan dengan blouse maupun rok motif batik model terbaru yang tentu saja, untuk innernya harus polos agar matching.
Kamu yang berhijab, kalau mau bisa kok memadankannya dengan gamis atau long dress warna kalem.
Harga Rp229.000,00.
16. Long Cardigan Batik Gorga
Dari deretan cardigan di atas, nomor 16 adalah kedua termahal karena desainnya sangat eksentrik dan modis.
Apalagi ini batik Gorga yang sempat dipamerkan di acara fashion, sehingga tak ada alasan jika harganya Rp1000.000,00.
17. Cardigan Batik Kombinasi Seling
Dua tahun lalu, dunia fashion memang sedang diramaikan oleh model-model kombinasi seling warna maupun motif.
Termasuk cardigan di atas, yang dilengkapi oleh dua pocket dan front style.
Harga Rp236.000,00.
18. Cardigan Batik Lengan Panjang Aura
Motif parang sepertinya memang paling banyak diterapkan dalam berbagai model busana ya?
Nah, kalau kamu seorang wanita kantoran yang ingin mengganti pemakaian blazer drapped style, bisa memilih cardigan lengan panjang formal warna biru.
Harga Rp59.000,00.
19. Navy Ethnic Cardigan Batik
Kami merasa, sangat perlu memasukkan cardigan yang bermotif etnik berbahan polyester ini ke dalam daftar rekomendasi.
Tampilannya lumayan chic dan simple, sehingga tak ada alasan untuk tidak membelinya.
Harga Rp106.000,00.
20. Gesyal Batik Bohemian Bubble Cardigan
Bergaya bohemian dan modis bisa kamu wujudkan dengan memakai cardigan desain bubble ini.
Layer batik hitam yang elegan dikombinasikan dengan dasaran peach, menurut kami sangat mewah.
Bahkan outer ini bisa jadi pengganti model baju motif batik klasik.
Harga Rp289.000,00.
21. Ethnic Print Cardigan
Berpikir dari sisi seorang pria, model cardi circle yang menonjolkan potongan panjang di bagian belakang agaknya tak kalah unik.
Cocok dipakai untuk pergi berlibur; ke pantai, mengunjungi tempat bersejarah, dan lainnya.
Apalagi bahannya sifon, sehingga tak membuat kamu gerah di tempat yang sejuk.
Harga Rp162.000,00.
22. Long Cardigan Viscos Batik Abstrak
Berlibur ke Bali? Wah, belum lengkap tanpa cardigan motif batik abstrak hasil gradasi tata warna natural.
Desainnya yang asimetrical dan front open style seperti ini bikin kamu makin kece.
Harga Rp597.000,00.
23. Kichi Batik Usha Cardigan
Cardigan bergaya dinamis dengan kombinasi berbagai ornamen batik seperti pada gambar di atas bisa dengan mudah kamu temukan di beberapa outlet maupun butik batik.
Harganya Rp250.000,00 dan tak akan membuat kantongmu kering.
24. Hokokay Cap Lais Cardigan Batik Wanita
Tampil modern ala selebgram juga bisa kamu terapkan hanya dengan mengenakan cardigan hokokay desain kimono.
Ukurannya yang longgar dan pendek, bikin gerakmu terasa lebih nyaman sepanjang hari.
Harga Rp265.000,00.
25. Cardigan Batik TL Lancip
Produk outwear batik distro yang satu ini mengusung warna sogan batik Jogja.
Sementara polanya dirancang panjang tanpa lengan serta lancip seperti long draped.
Harga Rp80.000,00.
26. Cardigan Wanita Kombinasi Silang
Cardigan warna baby pink dengan batik print ini juga unik banget nuansanya.
Bagian leher dibikin casual tanpa button dan berlengan pendek.
Bahan yang digunakan pun adalah katun.
Harga Rp120.000,00.
27. Shivi Batik Vest Blue Cardigans
Desin vest lebih condong pada penampilan yang santai dan chic.
Kamu bisa memadukannya dengan t-shirt putih dan celana jogger maupun kulot.
Harga Rp139.000,00
28. Purnama Cardigan Blue Women
Purnama cardigan warna biru merupakan outwear yang didesain simple dan longgar, sehingga tidak hanya pas dikenakan oleh remaja, tetapi juga bumil.
Bahkan di Malaysia, cardi ini dijual seharga 150 ringgit atau sekitar Rp505.000,00.
29. Shirlene Batik Vest Blue
Shirlene Batik ini menggunakan motif kawung dengan pola geometris.
Selain itu, cardigan lengan pendek ini juga dilengkapi dua saku di bagian kanan dan kiri.
Harga Rp99.000,00.
20.
Apabila kamu kesulitan menemukan cardigan bordir maupun berenda, kami suguhkan penggantinya.
Yakni cardigan eshal white dari rianty batik yang dipenuhi dengan ornamen flora dan fauna serta gurda.
Harga Rp398.000,00.
Bagaimana dengan kumpulan cardigan motif batik yang kami suguhkan? Bagus-bagus bukan? Kamu bisa order melalui berbagai market place di Indonesia.
Lulusan dari sekolah mode di bilangan Jakarta. Sedang berproses agar bisa jadi desainer. Senang berbagi lewat blog pribadi. Cuma punya 1 facebook yaitu Farah Nisa.